
Adakan Rapat Tentang Anggaran dan Kegiatan KPU Kabupaten Pamekasan
Tepat pukul 09.00 WIB, KPU Kabupaten Pamekasan melaksanakan kegiatan Rapat anggaran dan kegiatan KPU Pamekasan.
Ketua KPU Pamekasan Halili berharap tetap bekerja yang Terintegritas dan Akuntabel di Lingkungan KPU
Dalam pengarahannya, ia menekankan pentingnya peran Sub Bagian Perencanaan Data dan Informasi untuk mengawal anggaran kegiatan agar digunakan sesuai tahapan Pemilu. Anggaran Prioritas Nasional hanya boleh digunakan jika ada arahan/petunjuk dari KPU RI dengan tetap mengedepankan prinsip efisiensi.
Peserta rapat terdiri dari semua anggota KPU Pamekasan, seluruh pegawai dan staf KPU Pamekasan.
"Semoga kedepan kita tetap dapat konsisten dalam memanajemen anggaran lebih baik" papar Halili